MODEL PELATIHAN CALON TENAGA KERJA DALAM MEWUJUDKAN KETRAMPILAN CALON TENAGA KERJA BERKUALITAS DI KABUPATEN SUBANG

Kusman Yuhana Natasaputra, NPM. 149020014 (2017) MODEL PELATIHAN CALON TENAGA KERJA DALAM MEWUJUDKAN KETRAMPILAN CALON TENAGA KERJA BERKUALITAS DI KABUPATEN SUBANG. Disertasi(S3) thesis, UNPAS.

Full text not available from this repository.

Abstract

Permasalahan pokok dalam penelitian ini adalah berkaitan dengan kualitas keterampilan tenaga kerja belum cukup untuk dapat menyerap tenaga kerja sesuai dengan kebutuhan perusahaan, sehingga memerlukan berbagai upaya yang lebih konkrit oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Subang untuk dapat membantu calon tenaga kerja dan mereka dapat menjawab tantangan yang dihadapi terutama dengan kebutuhan perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah dekriptif analisis, sedangkan jenis pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan strategi studi kasus. Metode kualitatif dipilih dengan pertimbangan bahwa metode ini diharapkan dapat diperoleh data yang sebenar-benarnya dan mampu mengkaji masalah penelitian secara mendalam sehingga dapat diperoleh hasil yang diharapkan. Adapun pendekatan yang digunakan adalah teori Good (2005) dengan menggambarkan model pelatihan melalui beberapa tahapan Hasil penelitian dan pembahasan mengungkapkan bahwa pelaksanaan pelatihan calon tenaga kerja di Kabupaten Subang yang dilakukan oleh Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah Lembaga Latihan Kerja Usaha Kecil Menengah (UPTD LLK UKM) Kabupaten Subang belum berjalan efektif, artinya masih terdapat kekurangan. Hal ini didasarkan kepada hasil identifikasi dari kebutuhan pelatihan yang diperlukan oleh perusahaan dan tidak adanya koordinasi serta pemeriksaan dari jenis pelatihan yang dilakukan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Subang, sehingga menyebabkan kurang diresponnya oleh perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Subang. Sedangkan faktor-faktor yang menyebabkan pelatihan calon tenaga kerja belum mewujudkan calon tenaga kerja yang berkualitas sesuai dengan keterampilan calon tenaga kerja terlihat dari hasil TNA (Training Need Analysis) yang belum sesuai dengan identifikasi kebutuhan di perusahaan. Sehingga masih banyak calon tenaga kerja yang sudah mendapatkan pelatihan tetapi tidak terserap di perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Subang. Beberapa tahapan dalam model pelatihan belum berjalan dengan efekti seperti tahapan desain pendekatan pelatihan, tahapan pengembangan materi pelatihan dan tahapan evaluasi dan pemutakhitran pelatihan. Disamping itu pula dalam penelitian ini ditemukannya model pelatihan calon tenaga kerja yang efektif dalam mewujudkan keterampilan calon tenaga kerja yang berkualitas di Kabupaten Subang, yaitu model pelatihan yang diarahkan kepada pembentukan sikap, mental dan perilaku calon tenaga kerja, berbasis kompetensi dan berbasis kepada lingkungan dan kewirausahaan. Dari model pelatihan tersebut dilengkapi dengan adanya Forum Jejaring Komunikasi antara pemerintah, masyarakat dan perusahaan agar dalam penyelenggaraan pemagangan dapat menjembatani dan memfasilitasi para calon tenaga kerja, sehingga forum ini dapat mempersiapkan tenaga kerja secara matang untuk dapat terjun ke dunia usaha. Kata Kunci : Model pelatihan calon tenaga kerja yang efektif dalam mewujudkan keterampilan calon tenaga kerja yang berkualitas

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Sosial 2017
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 18 Aug 2017 09:24
Last Modified: 18 Aug 2017 09:24
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/28649

Actions (login required)

View Item View Item