KENAIKAN HARGA CABAI DALAM BINGKAI MEDIA CETAK (Analisis Framing Model Robert M. Entman Mengenai Pemberitaan Kenaikan Harga Cabai di Harian Umum Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar pada Edisi 09 Januari - 13 Januari 2017)

Inas Sajidah, 132050058 (2017) KENAIKAN HARGA CABAI DALAM BINGKAI MEDIA CETAK (Analisis Framing Model Robert M. Entman Mengenai Pemberitaan Kenaikan Harga Cabai di Harian Umum Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar pada Edisi 09 Januari - 13 Januari 2017). Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
cover Skripsi.doc

Download (34kB)
[img] Text
LEMBAR PERSETUJUAN(1).doc

Download (12kB)
[img] Text
ABSTRAK.doc

Download (26kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (21kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (164kB)
[img] Image
Lembar Pengesahan.jpg

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (15kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “KENAIKAN HARGA CABAI DALAM BINGKAI MEDIA CETAK (Analisis Framing Model Robert M. Entman Mengenai Pemberitaan Kenaikan Harga Cabai di Harian Umum Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar pada Edisi 09 Januari - 13 Januari 2017)”. Penelitian ini menjelaskan pembingkaian (framing) mengenai kenaikan harga cabai di media cetak. Dua media cetak yang dipilih sebagai objek penelitian oleh peneliti yaitu media cetak regional Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar. Keduanya merupakan media cetak yang cukup berpengaruh di Jawa Barat. Tujuan dilakukan nya penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendapatkan data terkait kenaikan harga cabai yang dibingkai oleh Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar. Penelitian ini menggunakan paradigma kualitatif dan metode analisis framing Robert M. Entman. Penelitian dilakukan dengan mengamati teks berita menggunakan empat struktur analisis framing, yaitu define problem (mengidentifikasi masalah), diagnose causes (penyebab masalah), moral judgement (keputusan moral), dan treatment recommendation (menawarkan penyelesaian). Hasil analisis framing terhadap teks berita memperlihatkan kedua media cetak yang berbeda dalam membingkai kenaikan harga cabai. Perbedaan pembingkaian itu tidak luput dari berbagai fakta yang mempengaruhi kenaikan harga cabai di pasaran. Pikiran Rakyat membingkai kenaikan harga cabai secara objektif dan menjadikan petani sebagai subjek beritanya. Sebagian besar dari berita Pikiran Rakyat mengungkapkan bahwa kenaikan harga cabai ikut merugikan pihak petani. Sedangkan Tribun Jabar, membingkai beritanya dengan mengangkat fenomena bahwa petani justru diuntungkan dengan adanya kenaikan harga cabai. Rekomendasi yang dapat diberikan dalam hal pembingkaian berita ini adalah Sebagai media regional yang besar, sebaiknya Pikiran Rakyat dan Tribun Jabar lebih cover both sides dalam menyajikan suatu pemberitaan. Sebaiknya dilakukan penelitian lebih lanjut terkait pemberitaan kenaikan harga cabai di media massa dengan metode analisis framing yang lain nya agar lebih komprehensif.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 06 Jun 2017 03:51
Last Modified: 06 Jun 2017 03:51
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/27610

Actions (login required)

View Item View Item