KERJASAMA ANTARA BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA (BMKG) DAN WORLD METEOROLOGICAL ORGANIZATION (WMO) KAITANNYA DALAM PENGURANGAN RISIKO BENCANA BANJIR DI INDONESIA

Novritrianti Paramita, 132030007 (2017) KERJASAMA ANTARA BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA (BMKG) DAN WORLD METEOROLOGICAL ORGANIZATION (WMO) KAITANNYA DALAM PENGURANGAN RISIKO BENCANA BANJIR DI INDONESIA. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
COVER.docx

Download (60kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.docx

Download (13kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (25kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (190kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (41kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (1MB)

Abstract

Perubahan iklim yang dialami oleh hampir seluruh negara di dunia, salah satunya dialami oleh Indonesia. Perubahan iklim memiliki dampak yang besar seperti halnya banjir yang pada masa sekarang ini sulit untuk ditanggulangi. Hal yang menarik perhatian peneliti adalah: Bagaimana upaya badan pemerintah yang diwakili oleh BMKG bersama dengan WMO dalam mengurangi risiko bencana banjir di Indonesia? Penelitian ini menganalisa kerjasama BMKG dengan organisasi internasional WMO dalam mengurangi risiko bencana di Indonesia. Penulisan skripsi ini menggunakan metode deskriptif-analisis. Metode tersebut digunakan karena penulis hanya berusaha menggambarkan, mencatat, menganalisa serta menginterpretasikan data-data yang terkumpul tanpa melalui prosedur statistika. Pengumpulan data dilakukan melalui studi pustaka dengan mencari berbagai informasi, berita analisis, buku, karya tulis ilmiah, artikel, atau jurnal-jurnal yang berkaitan dengan tema, serta melakukan wawancara dengan sumber yang terkait dalam penelitian. Hasil dalam penelitian ini adalah kerjasama yang dilakukan oleh BMKG dan WMO yang tidak hanya dalam lingkup pertukaran data dan informasi mengenai cuaca, iklim dan air tetapi diperluas cakupannya menjadi pengurangan risiko bencana banjir di Indonesia. Dengan membentuk program Coastal Inundation Forecasting Demonstration Project – Indonesia (CIFDP-I), dalam pembentukan sistem peringatan dini terpadu banjir rob dan Southeastern Asia-Oceania Flash Flood Guidance (SAOFFG) Project, dalam pembentukan bimbingan cuaca dan peringatan dini banjir bandang. Program ini diharapkan dapat mengurangi banjir yang ada di Indonesia. Kata Kunci: Kerjasama Luar Negeri Indonesia, Pengurangan Risiko Bencana, CIFDP-I, SAOFFG

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 05 Jun 2017 06:13
Last Modified: 05 Jun 2017 06:13
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/27542

Actions (login required)

View Item View Item