IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN BARANG MILIK DAERAH DI PEMERINTAH KOTA BANDUNG”. (STUDI KASUS SEKRETARIAT DAERAH KOTA BANDUNG)

Wahyu Joko Putranto, NPM. 138010048 (2016) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN BARANG MILIK DAERAH DI PEMERINTAH KOTA BANDUNG”. (STUDI KASUS SEKRETARIAT DAERAH KOTA BANDUNG). Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
JURNAL WAHYU JOKO P 138010048.docx

Download (43kB)

Abstract

Penelitian ini mengangkat masalah implementasi Kebijakan Pengelolaan BMD di Lingkup Setda Kota Bandung. Masalah ini hadir karena implementasi tersebut belum berjalan efektif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan post positivist. Dalam metode penelitian kualitatif ini sumber data terdiri dari data primer yang diperoleh dari hasil wawancara, dan data sekunder yang diperoleh dari penelusuran pustaka dan dokumen. Temuan hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa (i) implementasi kebijakan Pengelolaan Barang Milik Daerah di Lingkup Sekretariat Daerah Kota Bandung belum berjalan efektif karena keterbatasan Sumber Daya Manusia, Anggaran, Peralatan maupun sumber daya infomasi dan kewenangan; (ii) Faktor Pendukung Implementasi dengan adanya Komitmen Kuat dari Walikota Bandung yang dituangkan dalam bentuk Kebijakan dan Petunjuk Pelaksanaan, serta Faktor Penghambat Kurang akuratnya data dan informasi mengenai barang milik daerah, sarana dan prasarana kurang memadai, jumlah dan kualitas petugas pengelola barang milik daerah serta kurang minimya koordinasi internal antar Unit Kerja. Tindakan yang disarankan untuk memperbaiki implementasi Kebijakan Pengelolaan Barang Milik Daerah di Lingkup Sekretariat Daerah Kota Bandung adalah adanya komitmen bersama dari Kepala SKPD/ Unit Kerja, Kualitas dan Kuantitas Pengelola Barang Milik Daerah perlu ditingkatkan melalui Pendidikan dan Pelatihan, Sosialisasi Kebijakan dan Prosedur Pelaksanaan, serta Pembinaan dan Pengawasan yang berkelanjutan, perbaikan system dan mekanisme monitoring serta evaluasi Standar Operasional Prosedur (SOP) dan pemberian reward dan punishment dalam pelaksanaan pengelolaan barang milik daerah. Kata Kunci : Kebijakan Pengelolaan Barang Milik Daerah, Organisasi, Manajemen, Sumber Daya Manusia, Perilaku, Struktur, dan Proses.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 08 Oct 2016 15:40
Last Modified: 08 Oct 2016 15:40
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13694

Actions (login required)

View Item View Item