Fatwa Rubiar Rachman, 104020080 (2015) PENGARUH MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN DAN SOSIALISASI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK (Survey terhadap Account Representative pada KPP Pratama di Kota Bandung). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi Unpas.
|
Text
COVER.pdf Download (26kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (7kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (7kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (245kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (324kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (64kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana dan seberapa besar pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan dan Sosialisasi Perpajakan secara parsial dan simultan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Metode yang digunakan adalah metode survei dengan analisis regresi linier berganda. Metode pengambilan Sampel dalam penelitian ini didasarkan pada metode nonprobability sampling. menggunakan Purposive sampling, dengan sampel sebanyak 30 Account Representatives dari populasi sebanyak 100 Account Representatives. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif asosiatif. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, serta pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. Pengolahan data dibantu dengan software SPSS for windows V 20. Dari perhitungan uji hipotesis secara parsial digunakan uji t dan uji F dengan taraf kesalahan 0,05 diperoleh thitung 2,402 > ttabel 2,051 artinya terdapat pengaruh Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Untuk Sosialisasi Perpajakan diperoleh thitung 2,683 > ttabel 2,051 artinya terdapat pengaruh Sosialisasi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib pajak. Untuk uji hipotesis secara simultan digunakan uji F dengan taraf kesalahan 0,05 diperoleh Fhitung 30,754 > Ftabel 3,35 dengan tingkat koefisien determinasi sebesar 69,5% sedangkan sisanya 30,5% merupakan faktor lain yang mempengaruhi ketidakpatuhan. Berdasarkan penelitian tersebut diperoleh kesimpulan bahwa Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan dan Sosialisasi Perpajakan memiliki pengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kata kunci: Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Sosialisasi Perpajakan, Kepatuhan Wajib Pajak.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi 2010 |
Depositing User: | Mr Farid - |
Date Deposited: | 07 Oct 2016 13:00 |
Last Modified: | 07 Oct 2016 13:00 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13652 |
Actions (login required)
View Item |