PENGARUH KOMPETENSI DAN DUE PROFESSIONAL CARE AUDITOR INVESTIGASI TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT INVESTIGASI (Suatu Studi Pada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Jawa Barat)

Mallini Puspitasari, 104020065 (2015) PENGARUH KOMPETENSI DAN DUE PROFESSIONAL CARE AUDITOR INVESTIGASI TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT INVESTIGASI (Suatu Studi Pada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Jawa Barat). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi Unpas.

[img]
Preview
Text
cover dan lembar pengesahan.pdf

Download (23kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (152kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (382kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (205kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tujuan audit investigasi adalah untuk membuktikan bahwa kecurangan (fraud) benar-benar terjadi. Bukti-bukti yang dikumpulkan dalam audit investigasi kemungkinan besar akan ditindaklanjuti pada proses penindakan hukum. Oleh sebab itu, seorang auditor investigasi harus memiliki kompetensi (keahlian) dan menggunakan keahliannya dengan cermat (due professional care) dalam melaksanakan audit investigasi. Sehingga dapat mempercepat proses audit dan menentukan kualitas dari hasil audit investigasi Dalam penelitian ini permasalahan yang akan dibahas yaitu Pengaruh Kompetensi dan Due Professional Care Auditor Investigasi Terhadap Kualitas Hasil Audit Investigasi baik secara simultan maupun parsial. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode survey dengan pendekatan deskriptif asosiatif. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner berskala ordinal dengan menyebarkan kuesioner secara langsung kepada 10 auditor investigasi pada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Jawa Barat. Analisis data dilakukan dengan menggunakan model regresi berganda. Untuk menguji hipotesis digunakan uji simultan (uji-F), uji parsial (uji-t) dan koefisien deteminasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik secara simultan maupun parsial Kompetensi dan Due Professional Care berpengaruh Terhadap Kualitas Hasil Audit Investigasi. Kompetensi dan Due Professional Care secara simultan memberikan pengaruh sebesar 74,9% terhadap Kualitas Hasil Audit Investigasi. Sedangkan sisanya sebesar 25,1% merupakan pengaruh faktor lain diluar variabel Kompetensi dan Due Professional Care yang tidak diteliti. Besarnya pengaruh Kompetensi Auditor Investigasi secara parsial terhadap Kualitas Hasil Audit Investigasi yaitu sebesar 30,1%. Sedangkan besarnya pengaruh Due Professional Care secara parsial terhadap Kualitas Hasil Audit Investigasi yaitu sebesar 44,8%. Kata kunci: Kompetensi, Due Professional Care, Kualitas Hasil Audit Investigasi, Auditor Investigasi

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi 2010
Depositing User: Mr Farid -
Date Deposited: 03 Oct 2016 15:13
Last Modified: 03 Oct 2016 15:13
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13578

Actions (login required)

View Item View Item