AGHNI ILMI PUTRI, 125010062 (2016) PERANAN ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH DALAM MEMBINA SIKAP KEPEMIMPINAN SISWA (Studi Deskriptif di SMA Puragabaya Bandung). Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.
|
Text
Cover Skripsi.pdf Download (22kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (87kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK INGGRIS.pdf Download (168kB) | Preview |
|
|
Text
bab 1.pdf Download (190kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 2.pdf Download (276kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (99kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Peranan Organisasi Siswa Intra Sekolah Dalam Membina Sikap Kepemimpinan Siswa di SMA Puragabaya Bandung, mengetahui program-program OSIS dalam pembinaan sikap kepemimpinan terhadap siswa, serta mengetahui bagaimana dampak dari kegiatan OSIS dalam membina sikap kepemimpinan, dan mengetahui fungsi OSIS dalam pembinaan sikap kepemimpinan siswa. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif persentase. Penelitian deskriptif persentase merupakan penelitian yang tidak perlu merumuskan hipotesis.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembinaan sikap kepemimpinan siswa melalui kegiatan OSIS di SMA Puragabaya Bandung sudah berjalan cukup baik dan efektif, sekolah memiliki program-program dalam rangka pembinaan tersebut, namun pembinaan tersebut harus terus dilaksanakan dan membutuhkan pengawasan dari seluruh dewan guru di sekolah tersebut, agar sikap kepemimpinan siswa terus menerus tertanam dalam diri siswa tersebut. Program yang dilaksanakan oleh OSIS SMA Puragabaya Antara lain melibatkan para pengurus OSIS dalam setiap agenda kegiatan sekolah. Dalam kegiatan OSIS sendiri terdapat banyak kegiatan untuk pembinaan sikap kepemimpinan siswa Antara lain Gerakan Disiplin Nasional (GDN), Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS), Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS (LDKO), rapat kerja pengurus OSIS.Dengan demikian dapat dikatakan bahwa SMA Puragabaya Bandung sudah efektif dan baik dalam melaksanakan pembinaan sikap kepemimpinan terhadap siswanya melalui kegiatan dan program OSIS. Hal ini dapat dilihat bahwa mereka para pengurus OSIS mampu untuk berprilaku disiplin, memiliki tanggung jawab, mampu menjadi pemimpin minimal untuk diri sendirinya terlebih dulu serta menjadi panutan bagi siswa yang lain. Sehingga siswa memiliki bekal untuk kehidupan yang akan datang dan memiliki bekal untuk kehidupan di lingkungan masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PPKN 2016 |
Depositing User: | Mr Andi Wijaya |
Date Deposited: | 28 Sep 2016 19:35 |
Last Modified: | 28 Sep 2016 19:35 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13229 |
Actions (login required)
View Item |