MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPA MATERI PERNAPASAN MANUSIA (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas V SDN Cangkuang 5 Kabupaten Bandung)

DINI ANGGRAENI, 125060162 (2016) MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPA MATERI PERNAPASAN MANUSIA (Penelitian Tindakan Kelas di Kelas V SDN Cangkuang 5 Kabupaten Bandung). Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
1. COVER.pdf

Download (26kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. ABSTRAK.pdf

Download (90kB) | Preview
[img]
Preview
Text
12. BAB I.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text
13. BAB II.pdf

Download (268kB) | Preview
[img]
Preview
Text
17. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (169kB) | Preview

Abstract

P enelitian ini dilakukan berdasarkan latar belakang, rendahnya kreativitas siswa pada materi pernapasan manusia di SDN Cangkuang 5 Kabupaten Bandung, minimnya penggunaan model dan media dalam proses pembelajaran sehingga kurangnya kreativit as siswa dalam pembelajaran. Kemudian siswa akan lebih memahami dan aktif karena belum pernah melakukan pembelajaran dengan menggunakan model PjBL. Penilitian ini bertujuan untuk meningkatan kreativitas siswa dengan menggunakan model project based learning pada mata pelajaran IPA materi pernapasan manusia. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V B SDN Cangkuang 5 Kabupaten Bandung yang berjumlah 27 siswa, terdiri dari 9 siswa laki - laki dan 18 sisw a perempuan. Penelitian ini terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu tes dan nontes, wawancara, observasi, dan dokument asi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Proses pembelajaran dengan metode project based learning yaitu dengan memberikan proyek/ tugas kepada siswa sehingga siswa dapat berkarya dan berkreasi secara maksimal, (2) Model project based learning dapat meningkatkan kreativitas siswa pada mata pelajaran IPA materi pernapasan manusia siswa kelas V B SDN Cang kuang 5 Kabupaten Bandung. Hal ini berdasarkan dari hasil penelitian kreativitas siswa pada siklus I menunjukkan aspek fluency sebesar 11,85%, flexibility sebesar 11,26%, originality sebesar 11,48%, elaboration sebesar 11,93%, dan sensitivity sebesar 12,44 %, sehingga kreativitas siswa pada siklus I sebesar 58,96% (kriteria cukup). Selanjutnya pada siklus II aspek fluency sebesar 15,26%, flexibility sebesar 15,19%, originality sebesar 15,41%, elaboration sebesar 15,41%, dan sensitivity sebesar 14,74% sehingg a kreativitas siswa pada siklus II sebesar 76% (kriteria baik). Kemudian pada siklus III aspek fluency sebesar 17,04%, flexibility sebesar 16,81%, originality sebesar 16,67%, elaboration sebesar 16,37%, dan sensitivity sebesar 16,67%, sehingga kreativitas siswa pada siklus III sebesar 83,56% (kriteria sangat baik). Penelitian dihentikan pada siklus III karena sudah memenuhi kriteria keberhasilan >81%, (3) Meningkatkan kreativitas hasil karya siswa pada siklus I hingga siklus III. Peneliti menyimpulkan bahwa model Project Based Learning dapat meningkatkan kreativitas siswa pada mata pelajaran IPA materi pernapasan manusia. Kata kunci: kreativitas, model project based learning, IPA, pe r napasan manusia

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2016
Depositing User: mr Bayu Anggi Pranata
Date Deposited: 27 Sep 2016 17:23
Last Modified: 27 Sep 2016 17:23
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12975

Actions (login required)

View Item View Item