ANALISIS PENEMPATAN KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH KOTA BANDUNG

Djuariah, NPM. 148010069 (2016) ANALISIS PENEMPATAN KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH KOTA BANDUNG. Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
Djuariah MIA.docx

Download (268kB)

Abstract

Berdasarkan pengamatan awal pada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Bandung belum terlaksananya kinerja pegawai dengan baik diduga belum dilaksanakannya penempatan pegawai secara efektif. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Penempatan Kerja Dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Pada Dinas Pengelolaan Keuangan Dan Asert Daerah Kota Bandung, maka jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode fenomenologis. Peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif, karena jenis penelitian kualitatif merupakan metode yang memfokuskan pada keterlibatan interpretasi peneliti yang berusaha menginterprestasikan perilaku para stakeholders pada suatu fenomena yang dialaminya. Berdasarkan hasi penelitian dapat menyimpulakn kebijakan penempatan pegawai Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Bandung merupakan salah satu faktor penting dalam meningkatkan kinerja pegawai. Hal ini karena berkaitan juga dengan pengelolaan sumber daya manusia atau pegawai dalam mencapai kinerja pegawai. Penempatan pegawai pada posisi yang tepat merupakan suatu hal utama karena erat hubungannya dengan peningkatan kinerja pegawai. Penempatan pegawai bertujuan menempatkan orang yang tepat pada jabatan yang sesuai dengan minat dan kemampuannya, sehingga akan menjadi sumber daya yang produktif. Masalah dan dampak penempatan pegawai pada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Bandung, yang paing menonjol penempatan pegawai yang mengemban antara pengalaman kerja dengan tugas dan fungsi pegawai yang mengemban wewenang dan tanggung jawab, hal ini akan berdampak pada kinerja pegawai secara keseluruhan terutama terhadap layanan bidang pengeloaan keuangan dan asset daerah. Pengalaman bekerja banyak memberikan keahlian dan keterampilan kerja. Sebaliknya, terbatasnya pengalaman kerja mengakibatkan tingkat keahlian dan keterampilan yang dimilki makin rendah. Kata kunci: penempatan kerja, kinerja

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Administrasi dan Kebijakan Publik 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 22 Sep 2016 17:28
Last Modified: 22 Sep 2016 17:28
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12404

Actions (login required)

View Item View Item