FENOMENA BAHASA “LOE-GUE” DI KALANGAN MAHASISWA FISIP UNPAS

DANIEL LUIS, 122050094 (2016) FENOMENA BAHASA “LOE-GUE” DI KALANGAN MAHASISWA FISIP UNPAS. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
I.1 COVER.docx

Download (42kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (25kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (49kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (68kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (22kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul, “FENOMENA BAHASA LOE/GUE DI KALANGAN MAHASISWA FISIP UNPAS” Tujuan dan kegunaan penelitian ini adalah untuk mengetahui fenomenabahasa loe/gue dikalangan mahasiswa fisip Unpas, bagaimana motif bahasa Loe/gue, tindakan bahasa Loe/gue serta bagaimana makna bahasa loe /gue di kalangan mahasiswa fisip Unpas. Metode penelitian yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah fenomenologi, dengan tipe penelitian yang bersifat kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan dan studi lapangan yaitu observasi lapangan (field observation) dan wawancara mendalam (depth interview). Pemilihan informan dilakukan melalui proses pengamatan. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh gambaran bahwa motifpenggunaan bahasa Loe/gue dikalangan mahasiswa Fisip unpasialah bermacam – macam, seperti agar lebih akrab, biar gak canggung sama temen yang lainnya, biar enak komunikasinya, agar dapat juga menyimbangi dengan teman yang diluar jawa . Selanjutnya, tindakanmenggunakan bahasa Loe/guedikalangan mahasiswa fisip Unpas ialahrutin ,tertentu dan jarang,para informan mengungkapkan bahwa ini rutin digunakan ,di saat pada moment tertentu digunakan dan juga bahkan jarang digunakan . Kemudian, makna menggunakan bahasa Loe/Gue di kalangan mahasiswa Fisip Unpas,yaitu terdapat tiga spefikasi yang di dapatkan dalam informan tidak ada makna, bahasa gaul, dan bahasa aku /kamu, ini informan mengungkapkan tidak memiliki apa apa dalam penggunaan bahasa loe/gue ini, dan juga merupakan bahasa gaul serta memiliki artian dalam bahasa indonesia yaitu aku dan kamu. Saran – saran yang dapat peneliti sampaikan kepada seluruh mahasiswa Fisip Unpas adalah Yang harus di perhatikan adalah penggunaan bahasa loe/gue ini ,memang semua mahasiswa paham mengenai arti bahasa loe/gue namun di sisi yang lain ada beberapa mahasiswa yang kurang menyukai dengan bahasa yang sering digunakan dikalangan mahasiswa fisip unpas ini karena di anggap ini bahasa yang tidak sopan atau bahasa yang sombong untuk di dengar,cenderung bahasa ini mengarah kepada orang-orang yang bergaul dengan teman yang bukan tipenya ,sebaiknya menggunakan bahasa Indonesia saja karena ini akan menimbulkan hambatan-hambatan dalam berkomunikasi .

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2016
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 21 Sep 2016 18:12
Last Modified: 21 Sep 2016 18:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12314

Actions (login required)

View Item View Item