HUBUNGAN PERILAKU ORGANISASI DENGAN KINERJA PEGAWAI DI KEMENTERIAN AGAMA KANTOR KOTA BANDUNG

SRI MAWATI AYUNIGUNTARI, 122010005 (2016) HUBUNGAN PERILAKU ORGANISASI DENGAN KINERJA PEGAWAI DI KEMENTERIAN AGAMA KANTOR KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (92kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (14kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (317kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (338kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Berdasarkan penelitian awal yang dilakukan di Kementerian Agama Kantor Kota Bandung diperoleh fakta bahwa Hasil kerja pegawai dalam menyelesaikan pekerjaan mutunya masih rendah. Hal ini terlihat dari indikator: Kualitas dan Ketepatan waktu yang masih rendah. Peneliti menyimpulkan ini disebabkan oleh : Penyebab Pegawai Kementerian Agama Kantor Kota Bandung berbeda perilakunya dan sikap dan perilaku berbeda dalam melaksanakan suatu pekerjaan. Penelitian hubungan Perilaku Organisasi dengan Kinerja Pegawai di Kementerian Agama Kantor Kota Bandung ini peneliti menggunakan teori mengenai Perilaku Organisasi, Perilaku Organisasi adalah studi mengenai apa yang dilakukan individu dalam suatu organisasi dan bagaimana perilaku mereka mempengaruhi kinerja organisasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian asosiatif yaitu suatu metode penelitian yang mencari hubungan antara suatu variabel dengan variabel yang lain, dengan cara mengumpulkan data, kemudian data tersebut dianalisis keeratannya dengan menggunakan teknik analisis statistik non parametrik berdasarkan koefisien korelasi rank spearman.Teknik pengumpulan melalui studi kepustakaan dan studi lapangan yang meliputi obsevasi, wawancara dan penyebaran angket. Hasil analisis berdasarkan uji menunjukkan terdapat hubungan perilaku organisasi dengan kinerja pegawai yang erat dan searah, sehingga dapat dikatakan apabila perilaku organisasi berjalan dengan baik maka kinerja pegawai akan baik pula, begitupun sebaliknya apabila kinerja pegawai berjalan dengan baik maka perilaku organisasi akan baik. Dengan hasil hubungan ini menunjukkan hubungan yang signifikan. Hambatan-hambatan yang dihadapi yaitu kurang maksimalnya hasil kerja atau tugas pegawai Kementerian Agama Kantor Kota Bandung dan Adanya pegawai dalam menyelesaikan pekerjaan tidak sesuai dengan waktu kerja yang direncanakan. Usaha-usaha untuk mengatasi hambatan tersebut yaitu Kepala Kantor memberikan bimbingan dan motivasi kepada para pegawainya.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara 2016
Depositing User: Irawan Whibiksana
Date Deposited: 02 Sep 2016 17:55
Last Modified: 02 Sep 2016 17:55
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/10035

Actions (login required)

View Item View Item